Perubahan Warna Oli Setelah Pemakaian Penanda Kualitas
#OliMesin #WarnaOli #KualitasOli
Perubahan Warna Oli Mesin | Performa mesin juga di pengaruhi oleh sejauh mana oli pelumas dapat menjaga kebersihan bagian-bagian mesin dan keausan komponen mesin.
Kebersihan komponen mesin, maka akan berpengaruh terhadap warna oli setelah pemakaian. Warna oli ini bisa dilihat manakala ketika melakukan tap oli mesin.
Perubahan warna oli bekas setelah pemakaian bisa sebagai pertanda kualitas oli mesin
- Jangan melihat kualitas oli dari kebeningan oli setelah pemakaian sekian lama. Justru oli yang tidak menghitam atau kotor itu sebagai pertanda bahwa oli tidak bekerja membersihkan komponen mesin. Kotoran mesin masih nempel.
- Warna oli yang baik justru malah akan terlihat hitam kotor setelah pemakaian. Setelah oli mesin dipakai, maka akan terlihat kotor. Hal ini karena semua kotoran di bagian mesin akan ikut larut dalam oli.
- Terkadang mendapati warna oli setelah pemakaian 3 bulan, warnanya masih tetap bening. Logikanya demikian, coba cuci baju kotor pake air bersih saja. Kucek bajunya. Terus lihat warna air hasil kucekan. Di sisi lain, ambil baju kotor lainnya, dan kucek dengan air detergent. Bandingkan kedua warna air tersebut, hitaman mana? Baju nya bersih mana?
Warna oli bekas setelah pemakaian bisa sebagai pertanda kualitas oli mesin bisa berlaku untuk semua jenis merek dan jenis.
Akan tetapi jangan salah mengartikan bila oli murahan dipakai seminggu sudah terasa berat dan mesin cepat panas. Kalau itu memang dasarnya kualitas olinya.
Comments
Post a Comment